Enam Cara Ampuh Mengusir Jerawat Di Wajah Di Kehidupan Sehari-Hari


      BeritaKapan - Berikut adalah ada beberapa cara ampuh menghilangkan noda diwajah atau jerawat yang dapat mengganggu wajah pesona anda.Ada pun ada beberapa cara yang bisa anda lakukan dirumah dengan cara yang mudah dan sederhana.Dalam kegiatan sehari-hari biasanya jerawat timbul dari kulit yang berminyak dan berbagai kotorab maupun yang menempel dikulit wajah kita.Untuk membersihkannya ikuti tips sehat berikut ini dalam mengusir jerawat dalam kehidupan sehari-hari seperti yang dilansir dari Mag for Women ini untuk mengusir jerawat.


1.Tambah vitamin A

      Kenapa memakai vitamin A? Sebab nutrisi yang satu ini bukan cuma baik untuk mata tetapi juga terkenal mampu menjaga kesehatan kulit dan mengontrol jerawat.Dapatkan asupan vitamin A dari sayuran berdaun hijau, ikan, sereal, wortel, tomat, paprika, dan blewah.

2.Mencuci muka

Apakah setiap hari Anda rajin cuci muka? Jika iya jangan hentikan kebiasaan tersebut.Mencuci muka itu penting loh...untuk menghilangkan minyak maupun kotoran dimuka kita.Sebab jerawat muncul karena sel kulit mati menumpuk bersama minyak kulit sehingga Anda perlu rajin membersihkannya untuk mengusir jerawat.Boleh juga anda membersihkan dengan pembersih muka yang sehat.

3.Mengganti sarungbantal tangan atau sarung usap muka

    Jika Anda menggunakan lap muka ganti setiap hari untuk mencegah jerawat datang lagi.Demikian juga dengan sarung bantal. Segala kain yang terkena kontak dengan wajah sebaiknya Anda siapkan yang kondisinya selalu bersih.

4.Masker wajah

    Tidak perlu beli produk masker di toko. Anda bisa mengusir jerawat dengan membiasakan diri memakai masker buatan sendiri. Misalnya madu, yogurt, telur, atau minyak zaitun. Selain murah bahan-bahannya mudah didapatkan dan aman untuk kulit.

5.Rileks

     Cobalah untuk bermeditasi setiap hari. Kebiasaan menenangkan tubuh jelas mampu menurunkan stres sebab itu merupakan salah satu penyebab jerawat.Apa hubungannya? Rupanya stres mengganggu sistem hormon sehingga jerawat mudah muncul pada wajah.

6.Pakai make up seperlunya

    Penyebab lain dari timbulnya jerawat adalah make up. Jadi sebaiknya Anda pakai make up jika diperlukan saja. Sebab terlalu sering memakai make up membuat wajah tidak bisa bernapas dan kotoran menjadi menumpuk.(AT)

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

0 Response to "Enam Cara Ampuh Mengusir Jerawat Di Wajah Di Kehidupan Sehari-Hari"